Pameran Alutsista di Lanudal, Warga Bisa Lihat Perlengkapan Perang TNI dari Dekat

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Rangkaian peringatan 73 tahun TNI masih berlangsung. Giliran Lanudal Tanjungpinang menjadi lokasi diselenggarakannya Pameran Alat Utama Sistem Persenjataan (Alutsista), 5 – 7 Oktober 2018.

Pameran berbagai peralatan perang milik TNI ini dibuka Gubernur Kepri dengan menekan tombol sirine yang mengeluarkan suara raungan panjang. Warga bisa menyaksikan pesawat udara, helikopter, meriam dan miniatur KRI dan KAL, senjata laras panjang dan pendek, pelontar mortil, kendaraan taktis sampai kepada pakain seragam yang digunakan prajurit TNI.

Pejabat Forkopimda kepri berfoto bersama di lokasi Pameran Alutsista, Lanudal Tanjungpinang. F-dispen

Danlantamal IV Tanjungpinang Laksamana Pertama TNI R Eko Suyatno mengatakan pameran ini sengaja dibuka selesai perayaan parade dan defile HUT ke-73 TNI.

“Alutsista yang dipamerkan berasal dari uang rakyat yang dibelanjakan oleh negara. Jadi ini milik masyarakat dan TNI hanya sebagai pengawak serta pengawas saja. Silakan lihat dan datang supaya anak-anak bangsa dapat mengetahuinya,” ujar Eko.

[irp posts=”11142″ name=”Lahan Bakal Dibangunnya Kantor Koramil Dikeruk dan Diambil Bauksitnya”]

[irp posts=”11139″ name=”Audisi Liga Dangdut Indonesia Wilayah Kepri 7 Oktober di Gedung Gonggong”]

[irp posts=”11136″ name=”Akhirnya Dusun I dan II Desa Pengujan Terhubung”]

Panitia sudah menyiapkan bus gratis yang disebar di beberapa titik. Ini akan memudahkan masyarakat yang ingin menyaksikan pemaran secara rombongan.

Selain pameran alutsista, juga diadakan Festival Band untuk SMA, Fun Run, Fun Bike, yang rencananya diselenggarakan 7 dan 14 Oktober 2018.

Turut menghadiri kegiatan ini Kapolda Kepri Irjen Pol Andap Budhi Revianto, Danrem 033/WP Brigjen TNI Gabriel Lema, Danlanud RHF Kolonel Pnb M Dadan Gunawan serta seluruh pejabat Forkopimda Kepri dan seluruh pejabat TNI dan Polri yang ada di Kepri. (mat)

Loading...