Serunya Atraksi Jetski di Perairan Dompak, Nonton Yuuuk

Loading...

TANJUNGPINANG (suarasiber) – Mau menyaksikan para pengendara jetski berakrobat di atas kendaraan airnya? Festival Bahari Kepri (FBK) 2018 sengaja menghadirkan para atlet jetski dari Malaysia, Singapura, Batam, Bintan dan Tanjungpinang.

Gelaran atraksi ini merupakan bagian dari kepri Jetski Expedition, yang berlangsung 21 sampai 22 September 2018. Mau tahu rundown acaranya?

Dari rilis yang diterima suarasiber dari Panitia FBK 2018, pada 21 September peserta mancanegara baru berangkat dari Johor, Malaysia. Sementara para peserta jetski Kepri menjemputnya di Pulau Lobam, Bintan.

[irp posts=”10484″ name=”Selamat Datang Festival Bahari Kepri 2018, Selamat Datang Wisatawan”]

[irp posts=”10487″ name=”Belasan Instansi Dilibatkan Sukseskan Festival Bahari Kepri 2018″]

Selanjutnya rombongan akan menyusuri perairan menuju Hotel BBR, Tanjungpinang, untuk cap paspor. Setelahnya, peserta Kepri Jetski Expedition melakukan mini tour di perairan sekitar Dompak.

Atraksi jetski baru bisa disaksikan pada hari kedua, 22 September. Didahului dengan sarapan pagi di Hotel BBR, peserta menuju starting point di Tanjungduku, tepatnya pelantar samping Kantor Perkim, Dompak.

Fun Tour akan dimulai pukul 10.00 WIB.

Tour ini melintasi Perairan Sungai Carang, Pulau Dompak, Hutan Mangrove Jembatan II Pulau Dompak dan jeng jeng jeng para peserta akan berakrobat dengan berbagai gaya di Perairan Jembatan Pulau Dompak, depan Ramayana.

Pada malam harinya, Gubernur Kepri direncanakan hadir untuk Gala Dinner sekaligus pengukuhan Asosiasi Jetski Kepri.

Di hari terakhir, peserta mancanegara pulang menuju Johor, Malaysia melewati Perairan Lagoi.

Jangan lewatkan hiburan ini. Yuk ke Festival Bahari Kepri. (mat)

Loading...