Nurdin: Jangan Ragu Berinvestasi di Kepri

Loading...

BINTAN (suarasiber) – Gubernur Nurdin Basirun mengatakan Pemprov Kepri akan terus mendorong investasi di Kepri. Pemprov juga berupaya maksimal untuk memberikan kemudahan-kemudahan perizinan yang dibutuhkan.

Jika ditemukan kendala di lapangan, Pemprov Kepri berjanji menyelesaikannya bersama tim terkait. Hal ini disampaikan Nurdin di depan undangan saat peletakan batu pertama Bintan Offshore Marine Centre (BOMC) di kawasan Industri, Lobam, Selasa (8/5/2018).

Pemerintah, lanjut Nurdin, tak akan berpusa diri dengan capaian selama ini. Terobosan-terobosan terbaru untuk kemudahan investasi terus digagas. Begitu juga pemerintah pusat, ikut memantau dan memudahkan apa yang menjadi keinginan sejumlah pengusaha.

“Karena itu, jangan ragu berinvestasi di Kepri,” tegasnya disambut tepuk tangan para petinggi perusahaan asing yang hadir.

Ho Chi Bao, Direktur Teknik Precision, Marine and Offshore, Engineering Service, Enterprise Singapore, mengatakan bahwa BOMC adalah pengembangan yang baik untuk sektor marine dan offshore.

Tak hanya itu, keberadaan BOMC ini juga bisa menangkap peluang baru di area lepas pantai.

Entreprise singapore akan terus mendukung pengembangan BOMC sebagai landasan peluncuran untuk UKM Marine dan Offshore yang ingin berbisnis di Indonesia.

Ditambahkannya lagi,kawasan BOMC akan menyediakan lingkungan bisnis yang aman dan terisolasi untuk memberikan layanan pelabuhan, logistik, pergudangan, mobilisasi/ demobilisasi, penumpukan kapal/rig, pangkalan regional, dekomisioning, laydown, jasa agen pelabuhan, manufacture, dan fabrikasi, keahlian teknik, dukungan administrasi, fasilitas managemen keamanan, penyediaan dan pembuangan.

Perusahaan logistik australia, Qube, akan menjadi operator yang mengelola fasilitas tersebut, melalui sebuah kontrak kerja sama panjang. (mat)

Loading...