Youtuber Rp168 Miliar Diminta Tak Datangi Jepang

Loading...

Logan Paul, yang berpenghasilan Rp168 miliar sepertinya sedang jadi public enemy. YouTuber kenamaan itu rupanya tak cuma merekam orang bunuh diri di Jepang, tapi banyak pula kelakuan lainnya yang dianggap tak sopan.

Dalam bocoran video yang viral beredar berjudul “Real Life Pokemon in Tokyo”, dia bertingkah jahil melempari polisi, mobil, sepeda dan orang dengan Poke Ball. Bahkan kemudian menurunkan celananya di salah satu adegan.

Adegan lainnya menunjukkan Logan membeli Gameboy hanya untuk dirusak dengan cara dibanting. Kemudian dengan iseng dia mencoba mengembalikannya ke toko.

Beragam aksi itu membuat banyak netizen Jepang meradang. “Aku tidak tahu alasan kenapa dia begitu populer,” tulis sebuah komentar.

“Sungguh tidak sopan dan tidak ada gunanya. Sikapnya sangat mengecewakan,” tulis netizen lain. “Jangan datang ke Jepang lagi,” sergah netizen berikutnya.

YouTuber dengan jumlah subscriber lebih dari 15 juta itu sebelumnya menuai kecaman keras setelah merekam orang bunuh diri di hutan Aokigahara. Ia pun melayangkan permintaan maaf walau dianggap tidak cukup. Dan saat ini dia belum memposting video lagi dengan alasan ingin berefleksi.

Bahkan saat ini ada petisi online yang sudah ditandatangani ratusan ribu orang, meminta agar Logan didepak dari YouTube. Tapi walaupun kritikan keras berdatangan, Logan tampaknya tak kehilangan follower. Malah jumlahnya bertambah menurut analisis situs SocialBlade. (sumber: detik.com)

Loading...